fitur terbaru Android 5.0 “Lollipop”
18.53.00Setelah beberapa waktu lalu Google meresmikan OS Android terbarunya
yaitu “Lollipop” (5.0) banyak pihak yang memuji penampilan, fitur serta
performa yang diberikan oleh OS tersebut, agaknya Google sudah semakin
mantap dalam mengembangkan dan memperbaiki fitur-fitur yang terlebih
dahulu pernah disematkan pada OS berlambang robot hijau tersebut.
Berikut ini beberapa paparan saya mengenai fitur-fitur terbaru yang ada pada Android Lolipop,
Look and Feel yang Berbeda
Salah satu faktor yang sangat terasa dari OS terbarunya ini adalah tampilan dan kemampuannya dalam memberikan pengalaman animasi dengan lebih lembut pada komponennya, Google menyebut hal ini “Material Design”. Fitur ini membuat pewarnaan menjadi lebih cerah dan tajam, gerakan yang lebih natural ketika tombol disentuh, juga tipografi yang baru.
Baterai Lebih Awet
Baterai merupakan salah satu masalah yang paling dominan dialami hampir semua pengguna gadget, dalam Android 5.0 para developer aplikasi dapat lebih mudah berimprovisasi dalam penggunaan sumber daya yang berhubungan dengan aplikasi-aplikasi mereka, selain itu terdapat juga fitur yang dapat menyimpan daya hingga 90% jika terdapat kemungkinan pengguna berada jauh dari outlet atau tempat-tempat yang memungkinkan untuk melakukan charging.
Hebatnya lagi ketika kamu mulai mencharge ulang isi baterai, android ini akan memberikan estimasi waktu yang dibutuhkan untuk pengisian ulang hingga 100%.
Pembaruan Notifikasi
Pada Android 5.0 pengguna dapat lebih luwes dalam mengatur berbagai pemberitahuan lewat area notifikasi dalam keadaan terkunci. Di sisi lain fitur ini tetap menjaga aplikasi yang sedang dibuka dapat tetap bekerja meskipun ada notifikasi atau panggilan yang berpotensi mengganggu dengan membuat pengaturan notifikasi terhadap aplikasi-aplikasi tertentu. Pengguna juga dapat membuat tingkatan prioritas notifikasi pada jam-jam tertentu, misalnya notifikasi hanya agresif diatas pukul 08:00 sampai 18:00.Fitur ini cukup berguna ketika aktifitas kamu tidak ingin diganggu pada saat tertentu, jadi misalnya kamu sedang bermain game atau menonton film, tidak perlu repot atau khawatir kegiatanmu terganggu karena masuknya notifikasi ke Handphone.
0 komentar