Jenis Pensil Menggambar Serta Ketebalannya

10.39.00

jenis pensil menggambar serta kegunaannya
Siapa yang tidak kenal dengan alat gambar dan tulis yang satu ini, pensil merupakan alat gambar yang sederhana dan mudah didapat di pasaran. Walaupun sederhana, pensil pasti menjadi pilihan utama saat memulai gambar secara manual. Walaupun di era sekarang kecanggihan teknologi digital yang bisa digunakan untuk menggambar, tapi pada posisinya pensil masih belum bisa tergantikan peranannya.
Untuk menggambar mempertimbangkan jenis-jenis pensil dan ketebalannya sangat perlu diperhatikan, penggunaan pensil yang tepat dapat mendapatkan hasil gambar yang sesuai keinginan kita disamping skill menggambar yang paling utama yaitu dengan latihan rutin.
Berikut ini merupakan jenis-jenis pensil serta ketebalannya 
1. Pensil Biasa Satu Warna 
Pensil ini mempunyai gagang kayu, terdapat beberapa jenis ketebalannya yang paling rendah sampai yang paling tebal yaitu 9H, 8H, 7H, 6H, 5H, 4H, 3H, 2H, H, HB, B, 2B, 3B, 4B, 5B, 6B, 7B, 8B, 9B
2. Pensil Mekanik
Pensil mekanik merupakan pensil terobosan terbaru dimana pensil mekanik kelebihannya dapat diisi ulang serta tingkat diameter anak pensilnya berbeda-beda mulai dari 0.25, 0.35, 0.5, dan 0.7 jenis ketebalannya goresan pensil mekanik hampir sama dengan pensil biasa gagang kayu.

3. Pensil Warna

Pensil warna mempunyai jenis warna yang berbeda-beda setiap set/kotaknya ada 12 warna, 24 warna, 48 warna bahkan lebih, tergantung produsen yang memproduksi pensil warna tersebut.

3. Conte

Pensil Conte merupakan pensil yang terbuat dari arang dimana hasil goresannya cenderung lebih pekat. Biasanya pensil conte dipergunakan untuk membuat potrait wajah, penggunaanny perlu ketelitan yang lebih sebab jika salah dalam teknik memakai conte bisa-bisa gambar akan kotor.

Itulah beberapa jenis pensil yang sering digunakan untuk menggambar, mungkin masih banyak lagi jenis pensil yang lainnya beredar di pasaran dan sering anda gunakan, silahkan bagi pengalaman anda tenteang jenis-jenis pensil yang sering anda gunakan di kolom komentar dibawah. Semoga Bermanfaat. alfred tezar

You Might Also Like

0 komentar